Jajaran Polsek Tepus Pasang Traffic Cone di Ruas Jalan yang Rusak dan Berlubang |

Jajaran Polsek Tepus Pasang Traffic Cone di Ruas Jalan yang Rusak dan Berlubang

By

GUGAT. ID, (Tepus) – Traffic cone atau kerucut lalu lintas adalah pengaturan lalu lintas sementara sebagai upaya untuk penanda kepada pengguna pengedara kendaraan. 

Secara umum traffic cone digunakan di jalan raya untuk pengalihan jalur ketika terjadi perbaikan jalan atau proyek tertentu dan bisa terlihat dimalam hari atau jalanan gelap karena warnanya yang mencolok dan dilengkapi dengan pemantul cahaya.

Sebagai antisipasi terhadap kecelakaan lalu lintas maka jajaran Polsek Tepus dipimpin oleh Kapolsek Tepus AKP Jarwanto, SH.MH hari ini Jumat, (03/06/22) mengadakan giat pemasangan traffick cone.

ruas jalan Tepus simpang tiga Pudak Tepus

Pemasangan traffic cone tersebut berada di ruas jalan Tepus tepatnya di simpang tiga Pudak Tepus Gunungkidul, pada jalan rusak dan berlubang yang mana bisa membahayakan keselamatan bagi pengguna jalan maupun Wisatawan.

Baca Juga 

Kapolsek Tepus menghimbau agar senantiasa berhati- hati saat melintas di jalur tersebut mengingat jalan yang rusak cukup banyak sementara arus lalu lintas cukup padat khususnya pada saat menjelang hari libur seperti Sabtu, Minggu dan tanggal merah lainya.

“Menghimbau kepada masyarakat agar selalu berhati- hati saat melintas di lokasi tersebut, karna banyak jalan berlubang yang bisa membahayakan pengguna jalan” tuturnya. 

Kapolsek juga berharap dengan adanya pemasangan traffic cone tersebut pengguna jalan dapat menghindari hal-hal yang tidak diingikan akibat banyaknya jalanan yang rusak dan berlubang.

(red/v3)

Leave a Comment

Your email address will not be published.

You may also like

Hot News

Instagram
WhatsApp
Tiktok
error: Content is protected !!