Jakarta, (Gugat.id) – Di Indonesia sekarang tengah mengalami tren kenaikan kasus Covid -19 varian Omicron, oleh karna itu Presiden Republik Indonesia Joko Widodo mengimbau warga masyarakat Indonesia tetap waspada dan tidak berlebihan dalam berinteraksi.
Dalam keterangan pers secara virtualnya Presiden Jokowi Widodo Menjelaskan.
“Kita harus waspada terhadap tren kenaikan ini. Tidak perlu bereaksi berlebihan namun tetap berhati-hati dan perlu waspada tapi jangan sampai menimbulkan ketakutan dan kepanikan,” Ujar Presiden. (18/1/2022).
Baca juga : Nah Loooh, Gunungkidul kebobolaan Kasus Covid lagi
WHO menyatakan bahwa varian Omicron memang lebih mudah menular, namun gejalanya ringan. Menurut Presiden, pasien terinfeksi varian Omicron ini umumnya pulih tanpa harus dirawat di rumah sakit.
Presiden RI mengimbau bagi seluruh masyarakat untuk mengurangi kegiatan yang di pusat keramaian jika tidak terlalu mendesak. Penerapan bekerja dari rumah atau work from home sangat di mungkinkan.
Baca juga : Varian Omicron Masih Mengintai Seluruh Masyarakat Indonesia, Pemkab Gunungkidul Tak Boleh Terlena
“Work from home bagi yang bisa lakukanlah, saya juga meminta untuk tidak bepergian keluar negeri, jika tidak penting,” Imbuhnya.
Tetap mengikuti protokol kesehatan dengan disiplin, jaga jarak, cuci tangan dan seluruh rakyat segera mendapatkan vaksinasi Covid – 19.Bagi yang sudah mendapatkan vaksinasi pertama segera vaksin yang kedua. Yang sudah dia kali segera vaksin yang ketiga. Semuanya gratis demi keselamatan kita semua.
redaksi_gugat ID