Memperingati Hari Jadi Gunungkidul Ke 191, Pimpinan Daerah Muhammadiyah Gunungkidul Gelar Pengajian Akbar |

Memperingati Hari Jadi Gunungkidul Ke 191, Pimpinan Daerah Muhammadiyah Gunungkidul Gelar Pengajian Akbar

By

GUGAT.ID – Dalam rangka peringatan hari jadi ke-191 Kabupaten Gunungkidul diadakan Pengajian Akbar oleh PP Muhamadiyah Gunungkidul, Sabtu (21/05/22).

Bertempat di Gedung Taman Budaya Gunungkidul (TBG) Jl. Lingkar Utara Dusun Siyono Kalurahan Logandeng Kapanewon Playen dengan Pemberi Tausiyah Ustadz DR. H Khoiruddin Basthori MSi. 

Hadir diantaranya  Bupati Gunungkidul H. Sunaryanto, Ketua DPRD Gunungkidul Endah Subekti Kuntariningsih SE, Wakil Bupati Heri Susanto S. Kom. MSi, para tamu undangan dari jajaran Pemda Gunungkidul serta Peserta Pengajian Akbar kurang lebih 800 orang.

Acara dibuka dengan pembacaan Kitab Suci Al Qurkan oleh Ustadz Tukijo dari Playen dilanjutkan menyanyikan lagu Kebangsaan Indonesia Raya dan Lagu Sang Surya di Pandu Paduan Suara SMP Muhamadiyah Al Mujahidin.

“Terimakasih Kami dari Pimpinan Daerah Muhammadiyah Gunungkidul melaksanakan amanah dan mandat dalam pelaksanaan perayaan hari jadi kab. Gunungkidul ke-191 sebagai pelaksanaan pengajian Akbar, Kami dari Seluruh keluarga Besar muhammadiyah Gunungkidul siap mendukung dan memajukan Kabupaten Gunungkidul” sambutan Panitia PDM Gunungkidul Drs. H Sadmonodadi MA.

Semetara Bupati Gunungkidul dalam sambutanya menegaskan jika hari jadi Gunungkidul adalah milik bersama.

“Terima kasih dalam rangka hari jadi Gunungkidul bapak ibu telah berpartisipasi, dan Partisipasi kita semua untuk maju dan sejahteranya Gunungkidul, karena yang membangun Gunungkidul itu kita semua tidak hanya para pejabat. Mari kita bersatu, tetap semanggat memiliki tekat untuk bersama membangun Gunungkidul ini dengan baik. Terima kasih pada Keluarga Besar Muhammadiyah Gunungkidul yang selalu berperan aktif untuk memajukan Gunungkidul dalam ikut serta aktif pada Gunungkidul, hari jadi ini milik kita semua,” Kata Bupati gunungkidul. 

Dalam tausiyahnya Ustdz  DR. H. Khoiruddin Bashori MSi juga mengingatkan untuk terus membangun Gunungkidul sesuai tugas dan fungsi masing-masing.

“Untuk Hidup yang selalu kerjasama antara Umaroh dan Ulama maka akan menjadikan sesuatu yang lebih baik dan saling mengisi semua untuk membangun Gunungkidul sesuai tugas dan fungsi masing-masing. Kita harus slalu menghargai dan menghormati untuk menambah silaturohim dan kita mendekatkan persaudaraan. Kita juga harus taat dan mendoakan pimpinan kita agar slalu di berikan kesehatan, keselamatan, kebijakan yang menyejahterakan masyarakat dan agar para pemimpin bisa Amanah dan selamat Dunia dan Akhirat,” Kata dia. 

(Red/v3)

Leave a Comment

Your email address will not be published.

You may also like

Hot News

Instagram
WhatsApp
Tiktok
error: Content is protected !!