Tabrakan Antara Suzuki Carry vs Honda Revo, Satu Balita Meninggal Dunia |

Tabrakan Antara Suzuki Carry vs Honda Revo, Satu Balita Meninggal Dunia

By

GUGAT.ID- Tabrakan hebat terjadi antara Kendaraan bermotor Suzuki Carry ST 130 Futura dengan Sepeda motor Revo pada hari Minggu (29/05/22) tepat di ruas Jl. Baru Gading Playen Gunungkidul.

Suzuki Carry dengan Nomor Polisi : AB-8057-OD yang dikemudikan oleh Agus Riyanto (38) warga Dusun Gading V, Rt 01/05, Desa Gading, Kapanewon Playen, Kabupaten Gunungkidul sementara Sepeda motor Revo Nomor polisi AB-4771-OK dikendarai oleh Sri Hartini ( 43) kelahiran Bantul dengan alamat Sendowo Kidul, Rt 05/06, Desa Kedungkeris, Kapanewon Nglipar yang juga memboncengkan Abdol Gilang Aditya (4,5) dengan alamat sama.

Baca Juga 

Diketahui setelah kecelakaan tragis tersebut Abdol Gilang mengalami luka yang serius yakni luka pada kaki paha kanan patah, dahi sobek, cidera kepala, tidak sadarkan diri dan meninggal dunia di di RS Nurohmah sementara Sri hartini mengalami dahi sonek dan harus rawat jalan.

Menurut keterangan Kanit Gakkum Iptu Darmadi, kecelaaan tersebut karna ada dugaan kelalaian Sopir Suzuki

“Diduga karena kurang hati-hatinya dan lalainya Pengemudi Suzuki Carry ST 130 Futura nomor sehingga menyebabkan kecelakaan lalulintas,”katanya.

Sebelum kejadiaan naas yang merenggut nyawa bocah tersebut motor yang melaju dari arah barat Simpang 4 Gading menuju arah timur Nglipar sesampainya ditempat kejadian pada jalan datar dan lurus dari arah Utara / Gang melaju Mobil Suzuki Carry ST 130 Futura yang memotong jalan ke arah selatan, karena jarak terlalu dekat dan kedua pengendara tidak bisa menguasai laju kendaraanya sehingga terjadi kecelakaan.

(red/v3)

Leave a Comment

Your email address will not be published.

You may also like

Hot News

Instagram
WhatsApp
Tiktok
error: Content is protected !!